Stempel adalah alat yang memiliki permukaan terukir desain gambar, tulisan atau keduanya yang digunakan dengan cara menempelkannya permukaan yang sudah terukir ke tinta hitam atau warna lainnya untuk menghasilkan sebuah cap yang biasanya digunakan untuk berkas atau dokumen sebagai bukti pengesahan berkas, berupa surat, pengesahan ijazah, nota, tanda terima kasih pengesahan pelunasan transaksi atau pengesahan lainnya.

  1. Buka aplikasi Corel Draw di PC atau Laptop, buat canvas baru dengan cara klik menu File lalu klik New atau bisa langsung dengan shortcut (CTRL + N). Tuliskan nama project yang akan kalian buat dan atur ukuran canvas sesuai yang kalian butuhkan lalu klik OK.
  2. Kemudian buat objek lingkaran dengan menggunakan Ellipse tool sesuai ukuran stempel yang kalian inginkan.
  3. Besarkan ukuran garis luar (Outline) sesuai yang kalian inginkan.
  4. Copy lalu paste lingkaran yang dibuat pertama dan atur ukuran lingkaran lebih kecil dari lingkaran pertama, rubah ukuran garis luar (Outline) lebih tipis dari lingkaran yang pertama.
  5. Copy lalu paste lagi lingkaran yang dibuat kedua dan atur ukuran lingkaran lebih kecil dari lingkaran kedua, rubah ukuran garis luar (Outline) lebih lebal dari lingkaran yang kedua.
  6. Selanjutnya buatlah lingkaran dengan menggunakan Rectangle Tool, lalu atur ukuran dan posisi seperti gambar dibawah.
  7. Kemudian blok object lingkaran dan persegi, setelah itu akan muncul beberapa pilihan pada property bar lalu klik Trim.
  8. Setelah itu tambahkan text dengan menggunakan Text Tool, atur ukuran sesuai yang kalian inginkan.
  9. Lalu atur jarak line spacing dengan cara select text lalu klik Shape Tool tarik kesamping untuk mengatur line spacing yang di inginkan jika di rasa text terlalu berdekatan.
  10. Untuk membuat text melengkung kalian select tulisan, pada menu di atas pilih Text > Fit Text to Path.
  11. Arahkan select text ke lengkungan bagian atas dan atur posisi nya agar sesuai. Apabila tulisan kalian terbalik kalian bisa atur di propery bar.
  12. Buatlah tulisan dibawah tulisan pertama dengan cara yang sama seperti cara sebelumnya pada nomor 10 dan 11 dan tambahkan text biasa ditengah desain stempel.